Berita

image

TBIG Tingkatkan Kompetensi Guru SMK untuk Mendukung Kemajuan Pendidikan Vokasi di Indonesia

Jakarta, 01 November 2024 - Memperingati Hari Guru Nasional yang jatuh setiap tanggal 25 November, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) menyelenggarakan pelatihan teknologi terbaru untuk guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Indonesia. Program pelatihan ini berfokus pada pengembangan keterampilan di bidang fiber optic, FTTH, dan teknologi informasi, dengan tujuan memperkuat kompetensi pengajar agar mampu menjawab kebutuhan industri telekomunikasi yang terus berkembang.

program pelatihan perdana berlangsung di Rumah Belajar TBIG di Karawaci, Banten dan akan dilanjutkan di berbagai kota lainnya seperti Medan, Palembang, Balikpapan, Gorontalo, dan Surabaya. Hingga kini, pelatihan telah mencapai dua batch, melibatkan 14 guru dari 8 sekolah di 5 provinsi (Lampung, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur). Di bawah bimbingan Subject Matter Expert (SME) atau para ahli dari TBIG, peserta mendapat materi komprehensif yang mencakup teori dan praktik, untuk meningkatkan pengetahuan serta keterampilan mereka di bidang teknologi fiber optik khususnya jaringan Fiber To The Home (FTTH).

Lie Si An, Chief of Business Support Officer TBiG, menyampaikan: "TBIG berkomitmen dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia, khususnya pendidikan kejuruan atau vokasi. TBIG memahami tantangan yang dihadapi penyelenggara pendidikan vokasi di Indonesia, dan kami merasa terpanggil untuk berkontribusi dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan vokasi di Indonesia. Dengan memberikan pengetahuan dan keterampilan yang relevan, kami berharap dapat menciptakan dampak positif yang berkelanjutan di masyarakat.”

Presiden Direktur PT Tower Bersama Infrastructure Tbk, Herman Setya Budi juga menambahkan, “Guru memiliki peran kunci dalam menciptakan generasi yang siap menghadapi tantangan teknologi masa depan. Dengan membekali mereka dengan pengetahuan tentang fiber optic, kami berharap mampu menutup kesenjangan antara kurikulum dan kebutuhan industri.”

Imam Suhendri, S.Kom, Ketua Program Studi Teknik Komputer Jaringan dari salah satu SMK peserta, mengapresiasi pelatihan ini, “Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi kami sebagai pengajar. Dengan pengetahuan baru yang kami peroleh, kami bisa mempersiapkan siswa lebih baik untuk memenuhi standar industri telekomunikasi.”

Partisipasi dan antusiasme yang sama juga disampaikan oleh Ichiya` Ulumuddin, peserta dari Jawa Timur, yang menyebutkan, “Pelatihan ini membantu kami sebagai guru untuk menyampaikan materi praktikum yang lebih relevan dengan kebutuhan industri. Semoga program seperti ini dapat berlanjut dan mendukung kami dalam membentuk SDM yang siap kerja.”

Kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian program CSR TBIG yang dilaksanakan secara berkelanjutan sepanjang Oktober – November 2024 dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional. Selanjutnya TBIG akan mengunjungi sekolah – sekolah yang tersebar di Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Kalimantan Timur, Jawa Timur dan Gorontalo.





Mengenai PT Tower Bersama Infrastructure Tbk:


PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (“TBIG”), adalah perusahaan penyedia infrastruktur telekomunikasi bagi penempatan BTS oleh para operator telekomunikasi di Indonesia. TBIG adalah perusahaan yang sahamnya tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) dan sebagain besar sahamnya dimiliki oleh Bersama Digital Infrastructure Asia. http://www.tower-bersama.com/

TBIG Tingkatkan Kompetensi Guru SMK untuk Mendukung Kemajuan Pendidikan Vokasi di Indonesia

Jakarta, November 1, 2024 - In celebration of National Teachers’ Day on November 25, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG), through its Corporate Social Responsibility (CSR) program, is organizing training in the latest technology for vocational high school (SMK) teachers across Indonesia. This training program focuses on skill development in fiber optics, FTTH, and information technology, aiming to enhance the educators' competence to meet the growing demands of the telecommunications industry.

The inaugural training session took place at the TBIG Learning Center in Karawaci, Banten, and will continue in other cities such as Medan, Palembang, Balikpapan, Gorontalo, and Surabaya. To date, two batches of training have been completed, involving 14 teachers from 8 schools across 5 provinces (Lampung, Jakarta, West Java, Central Java, and East Java). Under the guidance of Subject Matter Experts (SMEs) from TBIG, participants received comprehensive theoretical and practical materials to deepen their knowledge and skills in fiber optic technology, especially in Fiber to the Home (FTTH) networks.

Lie Si An, Chief of Business Support Officer at TBIG, shared: “TBIG is committed to enhancing the quality of education in Indonesia, especially vocational education. We understand the challenges faced by vocational education providers in Indonesia, and we feel called to contribute to efforts to improve the quality of vocational education in Indonesia. By providing relevant knowledge and skills, we hope to create a positive and sustainable impact on the community.”

Herman Setya Budi, President Director of PT Tower Bersama Infrastructure Tbk, added, “Teachers play a key role in shaping a generation that is ready to face future technological challenges. By equipping them with knowledge in fiber optics, we hope to bridge the gap between the curriculum and industry needs.”

Imam Suhendri, S.Kom, Head of the Network Computer Engineering Program at one of the participating vocational high schools, appreciated the training, stating, “This training is very beneficial for us as educators. With the new knowledge we have gained, we can better prepare students to meet telecommunications industry standards.”

The same enthusiasm was shared by Ichiya` Ulumuddin, a participant from East Java, who mentioned, “This training helps us as teachers to deliver practicum materials that are more relevant to industry needs. I hope programs like this will continue to support us in preparing a job-ready workforce.”

This activity is part of TBIG’s ongoing CSR program held from October to November 2024 to commemorate National Teachers’ Day. TBIG will next visit schools across North Sumatra, South Sumatra, East Kalimantan, East Java, and Gorontalo.





About PT Tower Bersama Infrastructure Tbk:


PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (“TBIG”), is a provider of telecommunications infrastructure for the placement of BTS by telecommunications operators in Indonesia. TBIG is publicly listed on the Indonesian Stock Exchange and is majority owned by Bersama Digital Infrastructure Asia. http://www.tower-bersama.com/