Pengumuman

Rasio Dividen Tunai Per Saham

Sebagaimana telah diumumkan pada tanggal 5 Juni 2023 tentang Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (“Perseroan”) yang telah diselenggarakan pada tanggal 31 Mei 2023 tentang persetujuan atas penggunaan laba bersih Perseroan dimana dividen tunai yang akan dibagikan adalah sebesar Rp800.000.000.000,- (delapan ratus miliar Rupiah).

Jumlah dividen per saham akan diumumkan setelah memperhitungkan saham treasury pada tanggal recording date 14 Juni 2023 dan akan didistribusikan dalam bentuk dividen tunai kepada pemegang saham pada tanggal 5 Juli 2023.

Setelah memperhitungkan saham treasury pada recording date tanggal 14 Juni 2023, dengan ini disampaikan bahwa jumlah dividen Perseroan per saham adalah sebesar Rp 35,3455 (tiga puluh lima koma tiga empat lima lima Rupiah) dan akan dibayarkan pada tanggal 5 Juli 2023.

Cash Dividend Per Share

With reference to the Announcement dated June 5, 2023 on the Resolutions of the Annual General Meeting of Shareholders of PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (“Company”) on May 31, 2023 on approval of the use of Company’s net profit where the cash dividend to be distributed is IDR800,000,000,000.- (eight hundred billion Rupiah).

dividend per share will be determined after deducting the treasury shares as of the recording date on June 14, 2023 and will be distributed in the form of cash dividend to the shareholders on July 5, 2023.

After incorporating the treasury shares into account at recording date on June 14, 2023 the amount of dividend per share is Rp35.3455 (thirty five point three four five five Rupiah) and payable on July 5, 2023.